,

Pelatihan STATA oleh HDSS Sleman bagi Mahasiswa Magang: Meningkatkan Kompetensi dalam Analisis Data

Pada hari Selasa, 24 September 2024, Health and Demographic Surveillance System (HDSS) Sleman mengadakan pelatihan perangkat lunak STATA bagi delapan mahasiswa magang. Peserta terdiri dari mahasiswa kedokteran yang menjalankan kegiatan magang blok elektif dan mahasiswa magang dari program studi kearsipan yang terlibat dalam program magang di HDSS Sleman. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan peserta dalam analisis data, khususnya menggunakan STATA, yang merupakan perangkat lunak analisis yang memiliki berbagai keunggulan dan lebih fleksibel untuk digunakan dalam analisis data penelitian.

Sebagian besar mahasiswa S1 tidak mempelajari penggunaan STATA untuk analisis data dalam kurikulum, meskipun software ini memiliki kemampuan analisis yang mendalam dan telah menjadi salah satu alat yang sering digunakan dalam penelitian kesehatan. Oleh karena itu, pelatihan ini menjadi sangat relevan bagi para peserta, terutama dalam menyiapkan mereka untuk terlibat baik penelitian maupun pekerjaan di masa mendatang.

Pemateri pelatihan yaitu Septi Kurnia Lestari, S.Gz., M.Med.Sc.PH., Ph.D. (Kepala Divisi Ilmiah di HDSS Sleman) dan Kadharmestan Gilang, S.Stat (Manajer Data di HDSS Sleman). Dalam pelatihan tersebut, para peserta diperkenalkan pada dasar-dasar penggunaan STATA, termasuk navigasi antarmuka, perintah dasar, dan cara melakukan analisis deskriptif.

Peserta mendapat kesempatan untuk mempraktikkan pembuatan tabulasi sederhana berupa analisis deskriptif menggunakan set data yang telah disiapkan. Kegiatan ini memberikan pengalaman langsung bagi para peserta dalam mengaplikasikan apa yang mereka pelajari. Selain itu, peserta mendapat gambaran dasar proses cleaning data, yang merupakan bagian penting dari analisis data dan dilakukan oleh manajer data di HDSS Sleman. Proses cleaning data memastikan bahwa data mikro yang merupakan salah satu layanan HDSS Sleman menyediakan data berkualitas dan siap untuk dianalisis lebih lanjut bagi civitas akademika.

Pelatihan ini merupakan bagian dari program magang di HDSS Sleman yang bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa pada pengelolaan data dan analisis data populasi. Program ini dirancang untuk membekali peserta magang dengan keterampilan yang relevan dalam bidang penelitian dan kesehatan masyarakat, yang dapat mereka manfaatkan dalam karir di masa depan.

Kolaborasi dengan Sustainable Development Goals (SDGs):

  1. SDG3: Kehidupan Sehat dan Kesejahteraan

Pelatihan ini berkontribusi pada pencapaian SDG3 dengan mempersiapkan mahasiswa pendidikan dokter dalam menganalisis data kesehatan yang dapat digunakan untuk meningkatkan layanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

  1. SDG4: Pendidikan Berkualitas

Program pelatihan ini mendukung SDG4 dengan memberikan pendidikan tambahan di luar kurikulum formal, meningkatkan kompetensi peserta dalam analisis data.

  1. SDG17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan

Program magang ini mencerminkan HDSS Sleman FK-KMK UGM dalam mendukung pembentukan kolaborasi yang kuat dalam mempromosikan kemitraan yang berkelanjutan dalam bidang pendidikan dan penelitian.

Penulis: Naufal Farah Azizah
Editor: Septi Kurnia lestari & Dewi Caesaria Fitriani
Dokumentasi: Dewi Caesaria Fitriani

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.