Pembinaan Kader Kesehatan Sekolah Dalam Program Sekolah Sehat SD Negeri Percobaan 2
Pembentukan Kader Sekolah Sehat bertujuan untuk melakukan advokasi dan kampanye guna mendorong penerapan perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah. Sejalan dengan program “Be Active, Be Healthy“, kader yang terpilih dapat mengembangkan kemampuan dan pengetahuannya dalam kesehatan melalui pelatihan sekolah sehat. Harapannya kader ini dapat menjadi contoh, panutan, dan dapat menyebarkannya ke teman-teman dan lingkungan sekolah tentang program kesehatan, termasuk aktivitas fisik sejak dini.
Tim pengabdian masyarakat yang diketuai oleh dr. M. Lutfan Lazuardi, M.Kes., Ph.D., dari Departemen Kebijakan dan Manajemen Kesehatan FK-KMK UGM bekerjasama dengan HDSS Sleman mengadakan pelatihan kader sekolah sehat pada siswa dan siswi terpilih dari SD N Percobaan 2. Pelatihan dilaksanakan pada hari Kamis, 5 Oktober 2023 pukul 09.00-11.15 WIB secara luring di Lab ICT SD N Percobaan 2. Kegiatan dibuka oleh sambutan dari Ibu Sri Hartini, S.Pd, selaku Kepala Sekolah SD N Percobaan 2.
Narasumber pada kegiatan ini adalah drg. Arumi Wulansari, M.P.H., selaku Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta. Beliau menyampaikan materi berkaitan dengan kader kesehatan, trias uks, dan penerapan phbs di lingkungan sekolah. Selain itu, penyampaian pentingnya aktifitas fisik pada usia sekolah disampaikan oleh Dr. dr. Rahmaningsih Mara Sabirin, M.Sc, narasumber dari Departemen Fisiologi FK-KMK UGM.
Bersama dengan itu, tim juga mendampingi kader dan perwakilan guru dalam sesi diskusi program kerja yang dipandu oleh Dr. dr. Prima Dhewi Ratrikaningtyas, M.Biotech, dosen Departemen Biostatistics, Epidemiology and Population Health FK-KMK UGM selaku perwakilan tim pengabdian masyarakat. Harapannya, kegiatan ini dapat membantu kader kesehatan dan sekolah dalam melaksanakan kegiatan yang mendukung sekolah sehat, terutama dalam program “Be Active, Be Healthy” (NN Hasanah).
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!