Pemeriksaan Balita dan Lansia di Padukuhan Rewulu Kulon, Sidokarto, Godean, Sleman

Indonesia tengah menghadapi tantangan dalam kesehatan, salah satunya terkait dengan Penyakit Tidak Menular (PTM). Angka PTM sejak tahun 2010 terus meningkat. Adanya perubahan pola asuh, pola gerak, dan pola makan diikuti dengan gaya hidup sedentary lifestyle memicu timbulnya penyakit PTM seperti Hipertensi, Diabetes Mellitus, Obesitas, Kanker, Jantung dan kolesterol. Penyakit ini kini tidak hanya menyerang orang dewasa, tetapi juga anak-anak.

Tim pengabdian masyarakat HDSS Sleman bekerjasama dengan Puskesmas Godean 2 dan Kader Kesehatan Rewulu Kulon telah mengadakan pemeriksaan kesehatan balita dan lansia pada hari Rabu, 14 Juni 2023 di Padukuhan Rewulu kulon, Sidokerto, Godean, Sleman. Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan pada balita dan lansia berupa pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar perut, ditambah dengan pemeriksaan gula darah pada lansia.

Kegiatan berjalan lancar, terlihat antusiasme para balita dan lansia yang mengikuti pemeriksaan kesehatan. Harapannya, kegiatan pemeriksaan kesehatan ini menjadi upaya deteksi dini dalam menekan kejadian angka kejadian PTM sehingga angka PTM dapat menurun dan mendorong tercapainya target pembangunan kesehatan SDGs 2030 (WMI).

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.