,

Diseminasi Hasil HDSS Sleman kepada Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Sleman

Health and Demographic Surveillance System (HDSS) Sleman Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan telah bekerja sama dengan Bappeda Kabupaten Sleman untuk menyelenggarakan acara diseminasi hasil HDSS Sleman kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Sleman. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 29 Januari 2019 di Ruang Rapat Gambuh Kantor Bappeda Kabupaten Sleman, Jalan Parasamya, Beran, Tridadi, Sleman, DI Yogyakarta.

Kegiatan ini dibuka oleh Drs. Pranama, M.Si dari Bappeda Kabupaten Sleman. Pemaparan mengenai hasil HDSS Sleman disampaikan oleh dr. M. Lutfan Lazuardi, M.Kes., Ph.D. Kegiatan ini dilakukan selaras dengan tujuan HDSS Sleman untuk mendukung pembangunan kesehatan di Kabupaten Sleman serta mendorong pengembangan kebijakan yang berbasis bukti untuk meminimalisir dampak peningkatan beban penyakit. Untuk itu, diperlukan dukungan dari Organisasi Perangkat Daerah di Kabupaten Sleman serta stakeholder terkait. Kegiatan ini mendapatkan respon yang positif dari OPD. Diseminasi hasil HDSS Sleman kepada OPD diharapkan dapat menginisiasi adanya luaran yang sinergis antar kedua institusi.

 

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.