Tempat Berobat Rawat Inap dan Rawat Jalan Berdasarkan Desa – Kota
Tempat berobat rawat inap didefinisikan sebagai responden yang dalam 12 bulan terakhir mengalamai gangguan kesehatan dan pernah memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk rawat inap: RS Pemerintah, RS Swasta, RS Bersalin, Puskesmas/Pustu, praktik dokter umum, praktik dokter spesialis, praktik bidan, praktik perawat, polindes/poskesdes, pengobatan tradisional, fasilitas ke luar negeri dan lainnya.
Responden HDSS Sleman yang menjalani rawat jalan adalah responden yang dalam 1 bulan terakhir mengalami gangguan kesehatan dan pernah memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk rawat jalan. Tempat berobat rawat jalan responden seperti: RS Pemerintah, RS Swasta, RS Bersalin, Puskesmas/Pustu, praktik dokter umum, praktik dokter spesialis, praktik bidan, praktik perawat, polindes/poskesdes, pengobatan tradisional, fasilitas ke luar negeri dan lainnya.